Korkom IMM Unismuh Gelar Pengajian, begini kata WR IV

Makassar, 20 Januari-Kordinator Komisariat (KORKOM) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Unismuh Makassar Gelar Pengajian Rutin dengan tema "Islam dan Mustad'afin; Rekonstruksi Tauhid Sosial"

Pengajian yang menjadi program rutin ini dihelat di Masjid Subulussalam Al khoory Unismuh Makassar. dan di hadiri setiap kader IMM Unismuh di setiap sektor Komisariat.

Ramlianto sebagai ketua Korkom menganggap pengajian ini begitu penting, sebab menjadi wasilah kristalisasi paham ideologi Muhammadiyah sekaligus mempererat hubungan Sesama Kader IMM Se-Universitas Muhammadiyah Makassar.

Pengajian perdana kali ini di handle oleh Pikom IMM FAI, menghadirkan Kakanda Ya'kub S.Pd.i,M.Pd.i sebagai penceramah pada kajian rutin korkom IMM Unismuh.

Islam mengajarkan kita bahwa segala sesuatunya mesti seimbang, hubungan kepada tuhan mesti baik dan hubungan terhadap sesama manusia juga demikian. dan menjadi poin penting bahwa konsekuensi keberimanan mesti direalisasikan dengan memuliakan sesama, sebagai manifesto keberadaan tuhan.

Tutur pak Ya'kub.

IMM seharusnya menjadikan pengajian bulanan sebagai kegiatan rutin yang terus dilaksanakan. Pengajian ini tidak hanya berfungsi sebagai agenda keagamaan, tetapi juga menjadi sentral pengkajian-pengkajian yang bermanfaat untuk mendalami nilai-nilai keislaman, kemasyarakatan, dan keilmuan. Dengan adanya pengajian bulanan yang konsisten, IMM dapat berperan sebagai penggerak utama dalam menciptakan atmosfer intelektual dan spiritual. Masjid kampus sebagai pusat aktivitas keislaman tidak hanya menjadi tempat ibadah tapi masjid kampus dapat menjadi ruang diskusi dan pengajian-pengajian.

Ujar ayahanda Wakil Rektor 4 Unismuh Makassar (KH Mawardi Pawangi, M.Pd.I)

Posting Komentar

0 Komentar